Mengabarkan Tentang Sesuatu Untuk Kita

Laman

Modem Hand Phone Via Bluetooth

MENGHUBUNGKAN KOMPUTER KE INTERNET MENGGUNAKAN MODEM HANDPHONE MELALUI KONEKSI BLUETOOTH VERSI WINDOWS 7
LANGKAH PERSIAPAN:
  • Pastikan Handpone mempunyai fitur modem didalamnya (Bisa dilihat di Buku manualnya)
  • Pastikan juga Handphone mempunyai fitur Bluetooth didalamnya.
  • Siapkan Bluetooth Eksternal jenis Plug and Play untuk yang Laptopnya tidak ada Bluetooth-nya.
Langkah ke 1.  Hidupkan PC lalu tancapkan Bluetooth ke Port USB PC
 Langkah ke 2.  PC mulai mengenali perangkat Bluetooth yang ditandai dengan munculnya gambar ikon Bluetooth berbentuk 2  Gigi taring berwarna biru.
Langkah ke 3.  PC mulai menginstall perangkat lunak driver Bluetooth
Langkah ke 4.  Perangkat Bluetooth telah terinstall dan siap untuk digunakan
Langkah ke 5.  Klik pada Ikon Bluetooth
Langkah ke 6.  Pada monitor Muncul menu layanan Bluetooth. Klik Add a Device
Langkah ke 7.  PC mulai menemukan perangkat Handphone
Langkah ke 8.  Klik kanan pada Gambar Ikon Handphone yang terdapat di layar monitor lalu Klik Properties
Langkah 9.  Pada layar monitor muncul layanan-layanan yang ditawarkan oleh perangkat Bluetooth
Langkah 10.  Klik Dial-up networking (DUN) lalu Klik OK
Langkah 11.  Pada layar monitor muncul Notifikasi yang memberitahukan bahwa PC sedang menginstall software driver perangkat Bluetooth untuk koneksi Dial-up
Langkah 12.  Pada layar monitor muncul Notifikasi yang memberitahukan bahwa sebuah perangkat Bluetooth sedang berusaha untuk terhubung. Segera klik Notifikasi tersebut untuk mengijinkan perangkat Bluetooth dari luar bisa terhubung.

Langkah ke 13.  Pada layar monitor muncul kotak dialog yang menyuruh untuk memasukkan kode perpasangan untuk perangkat lunak tersebut

Langkah ke 14.  Masukkan kode misalnya 123 pada kotak yang tersedia lalu Klik Next

Langkah ke 15.  Pemberitahuan bahwa perangkat telah berhasil ditambahkan ke PC, Klik Close

Langkah ke 16.  Tutup kotak dialog seperti di atas apabila muncul di layar monitor.

Langkah ke 17.  Klik Ikon Bluetooth maka pada layar monitor muncul menu layanan Bluetooth.

Langkah ke 18.  Klik  Show Bluetooth Devices 

Langkah ke 19.  Pada layar monitor muncul Gambar Handphone yang telah dikenali

Langkah ke 20.  Klik kanan pada gambar Handphone tersebut lalu Klik   Dial-up networking

Langkah ke 21.  Selanjutnya Klik  Create a dial-up connection…

Langkah ke 22.  Pada layar monitor muncul Format isian untuk mengatur koneksi Internet ke ISP (penyedia jasa layanan Internet)

Langkah ke 23.  Isi Kotak isian dengan data yang benar, sesuai dengan ISP yang digunakan. Contoh di atas adalah konfigurasi untuk ISP TELKOMSEL.  Setelah selesai Klik  Connect

Langkah ke 24.  Pada layar monitor muncul tampilan yang menunjukkan bahwa PC sedang berusaha tersambung ke Internet melewati modem Handphone. Tunggu sampai berhasil tersambung ke Jaringan Internet

Langkah ke 25.  Apabila pada layar monitor muncul tampilan seperti diatas, berarti PC sudah berhasil ter-koneksi ke jaringan Internet melewati Modem Handphone. Untuk mengakses Internet silahkan Klik  Browse the Internet now

Langkah ke 26.  Untuk memutuskan koneksi Internet Klik Ikon monitor kecil Internet access  yang berada di pojok kanan bawah seperti tampak pada gambar diatas.

Langkah ke 27.  Pada layar monitor muncul kotak dialog akses Internet, Klik Teks  Connected.

Langkah 28.  Klik Kotak  Disconnect.

Langkah ke 29.  Sambungan Internet segera Terputus yang ditandai dengan Ikon Monitor kecil yang tersilang dengan warna merah.
Thanks, semoga bermanfaat. Created By Abu Bakar azis  The Great Family of AL ALAZ
Untuk Men-download materi diatas silahkan Klik Link dibawah
KONEKSI INTERNET MODEM HP W 7
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Boleh komentar apa saja.

POSTING TERBARU

Arsip Blog

Total Tayangan Laman

z

Tiket Pesawat Murah Ada: Disini

Sponsor

Sistema Enlaces Reciprocos
Code tukar link

Tampilan seperti ini: kabar berita